Apel Pagi Rutan Balikpapan, Semangat Tak Kendur Meski Diterpa Rintik Hujan

    Apel Pagi Rutan Balikpapan, Semangat Tak Kendur Meski Diterpa Rintik Hujan

    Balikpapan - Kepala Rumah Tahanan (Rutan) Balikpapan, Agus Salim, memimpin apel pagi pada hari Senin, 08 Januari 2024, bersama dengan seluruh pejabat struktural, komandan jaga, dan staff Rutan Balikpapan.

    Dalam amanatnya, Kepala Rutan Agus Salim mengucapkan rasa syukur atas keamanan yang terjaga di Rutan Balikpapan. "Alhamdulillah, rutan kita sampai hari ini dalam keadaan aman, dan semua ini berkat kerja sama kita semua selama ini, " ujar Agus Salim, 08 Januari 2024.

    Ia juga menyampaikan terima kasih kepada rekan-rekan yang telah konsisten melaksanakan kegiatan rutin, seperti deteksi dini, dan mengajak untuk tidak mengendorkan semangat serta menjalankan dengan baik apel pagi dan pengisian jurnal harian. Agus Salim menekankan pentingnya meningkatkan kedisiplinan di antara seluruh staff.

    Menanggapi kejadian di Lembaga Pemasyarakatan Sorong, Agus Salim menyatakan rasa dukanya dan harapannya agar kejadian serupa tidak terjadi di Rutan Balikpapan. "Mari kita jangan menyepelekan pekerjaan kita. Jangan membedakan ras, agama, dan suku warga binaan sehingga tidak ada pertentangan, " tegasnya.

    Seruan untuk selalu waspada disampaikan oleh Agus Salim, mengingat kejadian tak terduga dapat terjadi kapan saja. "Dalam bertugas, kita harus senantiasa mendekatkan diri kepada Tuhan yang Maha Esa, " imbau Agus Salim.

    Amanat ditutup dengan ucapan terima kasih atas kinerja seluruh staff selama ini. Agus Salim mengajak semua untuk berusaha menjadi lebih baik lagi dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya.

    GALIH WICAKSONO

    GALIH WICAKSONO

    Artikel Sebelumnya

    Rutan Balikpapan Ikuti Awal Tahun 2024 Di...

    Artikel Berikutnya

    Rutan Balikpapan Terima Kunjungan DP3AKB...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Jaga Kesehatan Warga Binaan Rutan Balikpapan Gelar Senam Bersama
    Aktif Peduli Kesehatan Warga Binaan, Perawat Rutan Balikpapan Intensif Kontrol Kesehatan Warga Binaan Yang Dirawat di RS Beriman
    Kemenkumham Terima Penghargaan Manajemen ASN dari BKN, Apresiasi atas Pengelolaan Disiplin dan Kompetensi
    Karutan Balikpapan Laksanakan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama Bersama Apoteker
    Kanwil Kumham Kaltim Berikan Bimbingan dan Tausiyah Agama untuk Warga Binaan Rutan Balikpapan
    Rutan Balikpapan Gelar Pengajian Rutin bagi Warga Binaan
    Kanwil Kumham Kaltim Berikan Bimbingan dan Tausiyah Agama untuk Warga Binaan Rutan Balikpapan
    Satukan Presepsi, Pejabat Struktural Rutan Balikpapan Gelar Coffee Morning Bersama Tim Humas
    Acara Pisah Sambut dan Syukuran di Rutan Balikpapan, Kepala Rutan: Kenangan dan Harapan Baru
    Respons Cepat Tim Medis Rutan Balikpapan: Pasien Stroke Dilarikan ke IGD di Hari Libur
    Satu Warga Binaan Rutan Balikpapan, Rutan Balikpapan Jamin Berikan Pelayanan Terbaik
    Rutan Balikpapan Ikuti Rapat Koordinasi Penyelesaian Pekerjaan Kontraktual pada Akhir Tahun Anggaran 2023
    Kembali Laksanakan Kajian Di Akhir Bulan Syawal, Rutan Balikpapan Gelar Pengajian Rutin Bagi Warga Binaan Perempuan
    Meriahkan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-60 Dengan Mengadakan Penyuluhan Kesehatan, Rutan Balikpapan Laksanakan Koordinasi Bersama Dengan Dinas Kesehatan Kota Balikpapan
    Perkuat Komitmen Mengamankan Dan Melayani, Kepala Rutan Balikpapan Berikan Penguatan Back To Basics 3+1 Kepada Jajaran Pengamanan

    Ikuti Kami